Di Sumedang Tidak Ada Tahu Sumedang Asli. Inilah Faktanya!

suararelawan – Di Sumedang Tidak Ada Tahu Sumedang Asli. Inilah Faktanya!

Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023, Ridwan Kamil, selalu mengatakan bahwa “Sumedang adalah kota penge-TAHU-an, jangan so TAHU, karena kalau mau TAHU ya…ke Sumedang”. Anekdot tersebut memang pas buat Kota Sumedang karena Sumedang terkenal sebagai Kota Tahu. Tapi benarkah di Sumedang tidak ada Tahu Sumedang Asli?

Berbicara masalah tahu, Sumedang memang gudangnya tahu. Makanan yang berasal dari kacang kedelai itu sangat terkenal, bahkan tahu ini terkenal sampai ke luar negeri. Di Indonesia sendiri, tahu Sumedang tersebar di beberapa pulau, di Kalimantan, Sulawesi, Sumatera sudah ada pedagang-pedagang tahu. Kebanyakan mereka adalah para perantau yang berasal dari Sumedang.

baca juga : Infinix Entry-level Terbaru: Spesifikasi terbaik yang jarang orang ketahui

 

Para pengunjung yang datang ke Sumedang akan dengan mudah menemukan penjual-penjual tahu. Baik yang dijajakan oleh pedagang asongan, kios-kios pinggir jalan, bahkan restoran-restoran tahu. Di sepanjang jalur jalan dari mulai Cileunyi di ujung Barat sampai tomo di Ujung Timur banyak tersebar kios-kios tahu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar